3 Menu Sahur Tanpa Nasi, Sehat dan Praktis!
3_Menu_Sahur_Tanpa_Nasi_Sehat_dan_Praktis.jpg

Malas sahur di bulan Ramadan dapat memberikan dampak buruk bagi kesehatan tubuhmu. Pasalnya, makanan sahur sangat penting untuk menjadi ‘bahan bakar’ tubuhmu selama seharian hingga waktu berbuka nanti. Untuk mengatasi rasa malas saat bangun sahur, kamu harus kreatif menyiapkan menu yang praktis, lezat, dan tentu saja sehat. Berikut ini terdapat tiga ide menu sahur sehat yang bisa kamu siapkan sendiri dalam 15 menit. Baiknya lagi, ketiga resep ini tidak harus dikonsumsi bersama nasi. Otomatis, menu ini menjadi lebih sehat. Contek resep di bawah yuk!

Roti Panggang Alpukat dan Telur (untuk 2 porsi)

Bahan: 4 lembar roti tawar gandum, 2 butir telur ayam, 1 buah alpukat ukuran besar, garam, oregano, lada hitam, margarin, air, cabai kering.

Cara Membuat: Oleskan sedikit margarin ke atas roti tawar, panggang hingga  roti berwarna sedikit kecokelatan. Rebus air menggunakan wajan, pecahkan telur satu per satu (tidak sekaligus), di dalam mangkung kecil, tuangkan perlahan ke dalam wajan berisi air mendidih, tunggu hingga 3-4 menit. Keruk isi buah alpukat ke dalam mangkuk besar, lumatkan dengan sendok hingga halus. Oleskan alpukat yang telah hancur ke atas roti panggang, tempatkan rebusan telur di atasnya, taburi dengan oregano, lada hitam, dan cabai kering sesuai selera.

Scrambled Egg dan Tumis Kentang (untuk 2 porsi)

Bahan: 2 butir kentang ukuran sedang (potong dadu), 4 butir telur, paprika hijau (potong dadu), tomat cherry 6 butir (belah menjadi 2), bawang bombay, bawang putih, oregano, black pepper, garam, minyak zaitun.

Cara membuat: panaskan minyak zaitun secukupnya, tumis irisan bawang bombay dan bawang putih hingga harum, masukkan potongan kentang> Tumis hingga warna kentang menjadi kuning tua, tambahkan garam, oregano, dan lada hitam sesuai selera. Angkat dan tiriskan. Campurkan telur dengan irisan bawang bombay, paprika hijau, tomat cherry , dan garam aduk hingga rata. Tuangkan ke atas wajan panas. Saat telur mulai memadat dorong telur dari arah pinggir wajan menuju tengah wajan pada setiap sisinya. Diamkan hingga memadat semakin memadat, aduk sekali lagi diamkan sampai tingkat kematangan yang diinginkan. Tekstur terbaik adalah saat telur ¾ matang. Angkat dan sajikan  bersama kentang.

Pancake Pisang Madu (untuk 2 porsi)

Bahan: 4 buah pisang raja (iris), 4 butir telur, margarin, madu.

Cara membuat: campurkan irisan pisang dengan telur, aduk dan hancurkan pisang, namun jangan sampai terlalu halus. Oleskan margarin di wajan dengan permukaan datar, tuangkan campuran pisang dan telur sesendok demi sesendok dengan menggunakan sendok sayur kecil. Panggang hingga adonan matang dan emnjadi pancake mini. Menu ini adalah menu bebas gula, untuk menyantapnya, nikmati dengan topping madu.

Selain sahur makanan sehat, jangan lupa minum air putih secukupnya, dan konsumsi  dua sendok makan madu untuk menambah energimu. Biasakan untuk menerapkan gaya hidup natural living salah satunya dengan mengonsumsi natural food. Bagikan pengalaman makan sehatmu di sini dan dapatkan hadiah menarik dari Natural Honey!